UN Hari Pertama Pak Wali Kunjungi SMKN 1 Mataram
Hari pertama pelaksanaan Ujian Nasional Tahun Pelajaran 2012 berjalan dengan sangat tertib dan lancar, hampir tidak ada catatan khusus mengenai pelaksanaan UN tahun ini, kualitas pencetakan dan pengepakan soal jauh lebih rapi dari tahun sebelumnya.
Di tengah-tengah pelaksanaan UN Bapak Walikota Mataram mengunjungi SMKN 1 Mataram untuk memantau secara langsung pelaksanaan Ujian Nasional tahun ini. Kunjungan Bapak Walikota yang sebelumnya tidak diduga samasekali oleh pihak sekolah didampingi oleh Bapak Kadis Dikpora Kota Mataram, Drs. H. Ruslan Effendy,M.Pd, Kasi Humas Walikota Drs. Cukup Wibowo ( mantan guru SMKn 1 Mataram ) serta beberapa pejabat di lingkungan Sekretarist Kota Mataram. Dalam kunjungan ini Pak Wali melihat secara langsung pelaksanaan ujian, memantau ruangan ujian serta pengawas ruangan. Selama pantauan ini beliau dari luar ruangan ujian agar tidak menggannggu pelaksanaan ujian.
Menjawab pertanyaan wartawan adanya isu bocoran soal Bapak Walikota, mengatakan bahwa sesuai dengan apa yang seringkali disampaikan baik secara lisan maupun tertulis kepada semua siswa, orang tua siswa, guru serta dinas pendidikan jika memperoleh isu adanya bocoran soal atau kunci jawaban agar tidak dipercaya. Bapak Walikota mengatakan tetap menginginkan gar kelulusan mencapai 100 persen tetapi dengan pelaksanaan yang elegan, jujur dan bersih.
Kunjungan Bapak walikota di SMKN 1 Mataram sekitar 30 menit dan di akhir kunjungan di halaman depan sekolah beliau masih sempat berbincang menjawab beberapa pertanyaan wartawan media cetak maupun elektonik.