HUT SMKN 1 Mataram
Peringatan Hari Ulang tahun SMKN 1 Mataram yang ke 45 tanggal 21 Januari 2012 kali ini sangat spesial, karena bersamaan dengan kegiatan Reuni Alumni SMKN 1 Mataram. Rapat finalisasi kegiatan dilaksanakan pada Hari Kamis, 12 Januari 2012 di ruang rapat SMKn 1 Mataram. Rapat dihadiri oleh Panitia HUT sekolah , H. Awad Ibrahim serta Panitia Pelaksana Reuni dikomandani oleh Kasman serta Kepala SMKn 1 Mataram.
Kegiatan awal di sekolah dilaksanakan Lomba Tarik Tambang yang diikuti oleh masing-masing perwakilan kelas. Lomba dilaksanakan di halaman dalam sekolah pada Hari Sabtu, 7 Januari 2012. Lomba ini menarik perhatian seluruh warga sekolah dan masing-masing tim mendapat dukungan yang meriah dari masing-masing kelas yang diwakilinya.Lomba tarik tambang ini akan masih dilaksanakan untuk tahap semi final dan tahap final. kegiatan lomba dilaksanakan setiap hari sabtu sampai dengan puncak Acara peringatan yaitu Minggu tanggal 22 Januari 2012. Kegiatan dalam rangka memperingati HUT SMKN 1 Mataram. Kegiatan dalam rangka HUT SMKN 1 Mataram secara lengkap adalah :
Lomba-Lomba
1. Lomba Tarik Tambang ( lihat foto album)
2. Lomba Terompah (lihat album)
3. Lomba Sepakbola Mini (lihat foto album)
4. Lomba Lari Karung
5. Lomba Pidato Berbahasa Inggris.
6. Lomba MC
7. Lomba Mading
8. Lomba Vokal Group
9. Lomba Lawak
PUNCAK ACARA dilaksanakan pada Hari Minggu, 22 Januari 2012 berupa :
1. Gerak Jalan santai warga sekolah bersama alumni
2. Pasar murah / bazar di halaman depan sekolah
3. Panggung hiburan oelh siswa dan alumni
4. Undian Doorprize serta paket beasiswa.